Jumat, 21 Maret 2014

Jenis-Jenis Bahasa Pemrograman Web

merupakan proses membuat aplikasi komputer yang dapat digunakan/ditampilkan dengan bantuan browser. Contoh hasil pemrograman web seperti facebook, twitter, dll.


Jenis-jenis pemrograman web :

1. Bahasa Pemrograman HTML
     HyperText Markup Language (HTML) adalah sebuah bahasa markup yang digunakan untuk membuat sebuah halaman web dan menampilkan berbagai informasi di dalam sebuah browser Internet. HTML saat ini merupakan standar Internet yang didefinisikan dan dikendalikan penggunaannya oleh World Wide Web Consortium (W3C). HTML berupa kode-kode tag yang menginstruksikan browser untuk menghasilkan tampilan sesuai dengan yang diinginkan. Sebuah file yang merupakan file HTML dapat dibuka dengan menggunakan browser web seperti Mozilla Firefox atau Microsoft Internet Explorer.

2. Bahasa Pemrograman PHP
   PHP adalah bahasa pemrograman script yang paling banyak dipakai saat ini.
PHP pertama kali dibuat oleh Rasmus Lerdorf pada tahun 1995. Pada waktu itu PHP masih bernama FI (Form Interpreted), yang wujudnya berupa sekumpulan script yang digunakan untuk mengolah data form dari web. PHP banyak dipakai untuk membuat situs web yang dinamis, walaupun tidak tertutup kemungkinan digunakan untuk pemakaian lain. PHP biasanya berjalan pada sistem operasi linux (PHP juga bisa dijalankan dengan hosting windows).

3. Bahasa Pemrograman XML
       Extensible Markup Language (XML) adalah bahasa markup serbaguna yang direkomendasikan W3C untuk mendeskripsikan berbagai macam data. XML menggunakan markup tags seperti halnya HTML namun penggunaannya tidak terbatas pada tampilan halaman web saja. XML merupakan suatu metode dalam membuat penanda/markup pada sebuah dokumen.

4. Bahasa Pemrograman WML
   WML adalah kepanjangan dari Wireless Markup Language, yaitu bahasa pemrograman yang digunakan dalam aplikasi berbasis XML (eXtensible Markup Langauge). WML ini adalah bahasa pemrograman yang digunakan dalam aplikasi wireless. WML merupakan analogi dari HTML yang berjalan pada protocol nirkabel.

5. Bahasa Pemrograman Javascript
    Javascript adalah bahasa scripting yang handal yang berjalan pada sisi client. JavaScript merupakan sebuah bahasa scripting yang dikembangkan oleh Netscape. Lalu untuk menjalankan script yang ditulis dengan JavaScript kita membutuhkan JavaScript-enabled browser yaitu browser yang mampu menjalankan JavaScript.

6.  Bahasa Pemrograman CSS
    Cascading Style Sheets (CSS) adalah suatu bahasa stylesheet yang digunakan untuk mengatur tampilan suatu dokumen yang ditulis dalam bahasa markup.
Penggunaan yang paling umum dari CSS adalah untuk memformat halaman web yang ditulis dengan HTML dan XHTML. Walaupun demikian, bahasanya sendiri dapat dipergunakan untuk semua jenis dokumen XML termasuk SVG dan XUL. Spesifikasi CSS diatur oleh World Wide Web Consortium (W3C). Itulah macam-macam pemrograman web populer dan ini ciebal 100% COPAS dari website orang dan semoga memberikan manfaat.


Ref:
http://www.zainalhakim.web.id/posting/apa-itu-pemrograman-web.html
http://infoupdet.blogspot.com/2012/02/jenis-jenis-bahasa-pemrograman-web.html

Kamis, 11 Oktober 2012

Aplikasi Grafik Komputer & Pengolahan Citra

Aplikasi nyata dari Grafik Komputer dan Pengolahan Citra dalam kehidupan sehari – hari. Pertama definisi dari Grafik Komputer itu apa? Dan pengolahan citra itu apa?.
Grafik Komputer merupakan ilmu yang mempelajari tentang suatu objek gambar untuk membuat objek gambar tersebut sesuai dengan objek tersebut di alam nyata sedangkan Pengolahan Citra merupakan ilmu yang memanipulasi citra yang lama menjadi citra baru. Berikut contoh Grafik komputer dan Pengolahan Citra dalam kehidupan sehari – hari :

1.      Bidang Hiburan 
       Mendesain karakter tokoh – tokoh film kartun, komik digital,animasi film,serta game – game yang berbasis grafik yang baik.

2.      Bidang Pendidikan 
      Untuk mempresentasikan ide – ide atau konsep dari tugas mereka melalui software – software presentasi.  

3.      Bidang Graphic Desain 
       Penggunaan komputer untuk bidang grafik desain untuk menghasilkan karya – karya seni dari foto, lukisan – lukisan digital di aplikasikan dengan software – software desain seperti Photoshop, Corel draw, 3Dmax dll.

4.      Bidang Kesehatan 
      Digunakan untuk merontgen tubuh manusia untuk mengetahui adanya kelainan atau tidak.  

5.      Bidang Visual 
      Digunakan untuk pemotretan lewat satelit, GPS, seperti pada google map dll. 

Penjelasan diatas merupakan sedikit penjelasan penggunaan nyata dari grafik komputer dan pengolahan citra dalam kehidupan sehari – hari dan bidang – bidang yang menggunakannya untuk kemudahan dan ketelitian.  

referensi :
 xa.yimg.com/kq/groups/23340420/221960515/.../Pertemuan1.pdf
http://adittasap.wordpress.com/2012/09/27/grafik-komputer-dan-pengolahan-citra/

Jumat, 11 Mei 2012

Tingkat Emosional

Emosi, mendengar kata emosi kita pasti sudah lekat dengan itu, apalagi tiap harinya terkadang kita selalu terlarut kedalam emosi yang ada dalam diri kita sendiri. Sebenarnya mampukah kita mengendalikan tingkat emosi yang ada dalam diri kita?mampukah kita mengetahui saat kita sudah mulai terbawa emosi?. Emosi dalam diri kita muncul di saat kita merasa tidak enak terhadap sesuatu atau kesal dengan orang lain bahkan pada saat beradu argumen pun bisa menimbulkan emosi dalam diri kita terpancing, Padahal dengan kita mampu menahan emosi dan mengetahui bahwa kita akan emosi kita bisa belajar untuk mengerti diri kita sendiri dan orang lain karena terkadang juga kita selalu menginginkan orang lain itu menjadi seperti diri kita. Pada intinya pengendalian diri yang baik lah yang mampu membawa kita ke apapun yang kita cita - citakan, dengan pengendalian diri yang baik juga secara langsung dapat mengendalikan hal apapun yang berada di sekitar kita. Jadi semua hal apapun dimulai lah dengan mengendalikan diri dan mengendalikan tingkat emosional kita agar kita mengerti sebagaimana diri kita.